Herbal-Herbal untuk penderita Darah Tinggi


Diantara penyebab penyakit hipertensi adalah : karen keturunan, usia, garam, kolesterol, obesitas, rokok, kafein, alkohol, kurang Olahraga

Gejala yang sering dirasakan oleh penderita penyakit darah tinggi : Sering mengalami pendarahan, sering merasakan sakit kepala, mudah merasa lelah, terjadi penurunan kasadaran penderita, sering mual dan muntah, kesemutan pada wajah, mimisan, sakit pada bagian dada.

Herbal-herbal dibawah ini mungkin mampu membantu untuk menurunkan tekanan darah:

KULIT MANGGIS
Obat herbal darah tinggi dengan kulit manggis, manfaat kulit manggis sebagai obat hebal darah tinggi sudah tidak diragukan lagi.Senyawa aktif dalam Manggis yaitu zat xanthones merupakan zat antioksidan yang sangat tinggi bahkan melebihi kandungan vitamin C dan E. kenapa dikatakan bisa mengobati darah tinggi karena berdasrakan hasil penelitian para ahli kesehatan menyatakan bahwa Vitamin C Dapat Membantu Menurunkan Tekanan Darah, yang di kutip dari artikel yang  Diulas oleh Laura J. Martin, MD.

Selain itu obat herbal darah tinggi dengan jus manggis bersifat anti peradangan dan memiliki sifat anti-mikroba. Mereka bertindak untuk memperkuat dinding pembuluh darah serta menurunkan peradangan apapun yang mungkin ada (yang akan membuat tekanan darah tinggi lebih buruk). Selain itu, xanthones memberikan perlindungan total kedalam tubuh.Maksud saya xamthone plus mendukung sistem kekebalan, sistem endokrin, dan saluran pencernaan. Semua itu berarti Anda akan mulai merasa lebih baik, memiliki lebih banyak energi, dan tekanan darah rendah.

DAUN SIRSAK
Obat herbal darah tinggi dengan daun sirsak, Pada tahun 1991, peneliti menemukan bahwa daun sirsak dapat berfungsi sebagai obat hipotensi. Sirsak kaya akan potasium (kalium) yang memiliki peran besar dalam mengatur tekanan darah dan fungsi jantung dan ritme. Sirsak juga berguna untuk mencegah hipertensi dan untuk melindungi dari atheroklerosis yang dapat menyebabkan penyakit jantung.

BUNGA ROSELA
Obat herbal darah tinggi dengan bunga rosella, Sebuah penelitian yang dilakukan ilmuwan Chung San Medical University di Taiwan, Chau-Jong Wang, konsumsi rosela digunakan sebagai salah satu cara baru untuk mengurangi risiko penyakit jantung. Flora ini terbukti secara klinis mampu mengurangi jumlah plak yang menempel pada dinding pembuluh darah. Tidak hanya itu, rosela juga memiliki potensi untuk mengurangi kadar kolesterol jahat yang disebut LDL dan lemak dalam tubuh. Hal ini menunjukkan bahwa rosela juga bermanfaat terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi (tekanan darah tinggi), membantu program diet bagi penderita kegemukan (obesitas), melancarkan peredaran darah, menurunkan demam umum, melancarkan dahak bagi batuk berdahak, dan dapat dimanfaatkan untuk melancarkan buang air besar.

MINYAK IKAN Minyak ikan bisa menurunkan tekanan darah karena suplemen ini mengandung DHA (docohexaenoic acid) dan EPA (eicosapentaenoic acid). DHA inilah zat terpenting yang mampu menurunkan tekanan darah.

BUAH APRIKOT Aprikot mengandung 1,400 mg potasium dan 15 mg sodium. Buah ini juga kaya akan zat besi yang baik untuk kesehatan. Yang paling menarik, aprikot mengandung sedikit garam karena kandungan sodiumnya yang rendah sehingga buah ini direkomendasikan untuk menjadi herbal darah tinggi. Hanya saja, pengonsumsian aprikot tanpa diiringi konsumsi air yang seimbang dapat menyebabkan dehidrasi.

GANDUM dan SERAT Mengonsumsi gandum sebagai makanan harian tidak hanya dianjurkan untuk penderita darah tinggi. Sifat gandum yang lebih kaya serat dibanding nasi putih juga bagus untuk menjaga kenormalan kadar gula darah dan kolesterol, terutama gandum yang diproses beserta seratnya (whole grain). Serat juga dapat diambil dari konsumsi buah-buahan segar. Perpaduan menu yang sehat dari gandum dan serat ini misalnya, gandum dan saus apel.

BAWANG PUTIH Dalam sebuah penelitian di Amerika, seorang peneliti membuktikan bahwa bawang putih yang diujikan dalam sebuah meta-analisis pengobatan darah tinggi menunjukkan pengurangan signifikan pada tekanan darah sistolik and diastolik. Bawah putih juga berkhasiat melancarkan peredaran darah karena kemampuannya dalam mencairkan sel-sel darah yang pekat.

LAVENDER Anda tahu bunga lavender? Bunga ini tak hanya mampu mengusir nyamuk dengan aromanya yang khas. Penelitian menunjukkan bahwa memijat dan menggosok tubuh dengan minyak bunga lavender dapat mengurangi tekanan darah sampai 50 persen. Menakjubkan, bukan? Penelitian ini dilakukan oleh Universitas Creighton. Lavender berfungsi sebagai vasodilator yang memperlebar dan membuat rileks pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar dan tekanan darah dapat diturunkan. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, Anda bisa aplikasikan minyak lavender sebagai pelembab tubuh atau dicampur dengan air saat mandi. Tentu tekanan darah Anda akan turun 50 persen jika perawatan ini rutin dilakukan. Bunga Lavender juga dapat dikonsumsi dalam bentuk teh dan bermanfaat untuk menyembuhkan insomnia dan sakit perut. Apa Anda tertarik menanam lavender di rumah? Kenapa tidak?


Dari berbagai sumber.